Mengatasi Pesan Error 0 DateTime::__construct di Joomla 3

Bagi anda pengguna Joomla 3, ketika melakukan instalasi ekstensi mendapatkan pesan sebagai berikut :

{xtypo_quote}
An error has occurred.
0 DateTime::__construct() [datetime.–construct]: Failed to parse time string (jerror) at position 0 (j): The timezone could not be found in the database
{/xtypo_quote}

Kalau anda lakukan pencarian di mesin pencari, banyak sekali tips yang mengatakan bahwa pesan tersebut karena server yang kita gunakan belum melakukan pengesetan zona lokasi, dan anda diminta melakukan pengaturan melalui penyetelan pada file php.ini.

Bagi anda yang sudah terlampau jauh melakukan pencarian dan perubahan namun belum berhasil, berikut saya bagi tips untuk mengatasi permasalahan tersebut.

1. Login ke halaman admin joomla anda

2. Akes ke menu System –> System Information –> buka Tab Directory Permission, arahkan kursor tetikus anda ke paling bawah perhatikan gambar di bawah ini :

error date time joomla3 2

3. Jika anda mendapati gambar seperti di atas langkah yang harus dilakukan adalah merubah Directory Permission tersebut menjadi “Writeble”. Jika anda menggunakan hosting dengan fasilitas CPanel, silahkan lakukan perubahan melalui File Manager kemudian rubah directory logs dan tmp ke 777 atau public read & write, berikut ilustrasinya

error date time joomla3 3
error date time joomla3 4

Jika 3 langkah di atas sudah anda lakukan, silahkan anda coba lakukan instalasi ekstensi lagi.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top