Selamat Ulang Tahun ke-9 Joomla

Pada tanggal 1 September 2005 kelahiran Joomla dipublikasikan ke seluruh dunia, dan 15 hari setelahnya pada tanggal 15 September 2015, file kode sumber Joomla pertama dirilis kepada dunia. Sembilan tahun lalu, gerakan untuk memisahkan diri dari proyek Mambo yang pada era itu merupakan salah satu CMS yang juga cukup populer, dan melahirkan Joomla dengan perbedaan dari sisi pengembangan yang mengedepankan komunitas, bisa dibilang dengan ruh kode terbuka. Komunitas bersemangat dan mulai melakukan pengunduhan kode sumber joomla yang diunggah para pengembang intinya dan mulai menggunakan  Joomla pada hari itu!

Satu tahun kemudian, di tahun pertamanya Joomla telah diunduh  “lebih dari 2,5 juta” dan “lebih dari 50 ribu anggota dan pada forum resminya dipenuhi hampir setengah juta posting setiap harinya.

Di tahun 2014 ini banyak sekali perubahan yang membawa Joomla melangkah maju dan lebih modern, diantaranya adalah :

  •      59.310.000 pengunduh
  •      diterjemahkan ke dalam 64 bahasa
  •      8314 Ekstensi (Komponen, Plugins, Modul) untuk Joomla! 2,5 & 3.x
  •      30+ acara JoomlaDay yang diorganisir oleh masyarakat internasional setiap tahun

Beberapa artikel mengenai selebrasi ke-sembilan Joomla dimuat oleh beberapa pengembang yang ikut serta dan mengambil bagian pada saat detik-detik pertama Joomla dirilis ke dunia, berikut beberapa tautannya :

Selamat ulang tahun ke sembilan Joomla, terima kasih kepada para pengembang dan seluruh sukarelawan Joomla di seluruh dunia.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top